Kristoporus Popo Calon Ketua IWO Provinsi Kalbar, Halim H Anwar Calon Ketua IWO Ketapang‎

TERBARU1950 Dilihat
Halim H Anwar (topi hijau) bersama Kristoporus Popo dalam pertemuan membahas langkah kedepannya untuk merampungkan kepengurusan IWO Ketapang Maupun Kepengurusan IWO Provinsi Kalimantan Barat.
KETAPANG,Kalbar,KD –Dalam waktu dekat di Provinsi Kalimantan Barat akan segera terbentuk Pengurus Daerah Ikatan Wartawan Online (IWO), termasuk Pengurus Daerah Ikatan Wartawan Online (IWO) Kabupaten Ketapang.
 
Hal itu disampaikan Halim H Anwar salah satu penerima Surat Mandat untuk Pembentukan Ikatan Wartawan Online Provinsi Kalimantan Barat dan Kabupaten Ketapang dari Pengurus Pusat Ikatan Wartawan Online, kepada awak media di Ketapang, Selasa (18/07/2017) siang.
 
“Untuk calon Ketua IWO Provinsi Kalbar kami sudah sepakat mencalonkan Bapak Kristoporus Popo,S.Pd, dan hal inipun sudah saya komunikasikan kepada beliau serta kepada Bapak Witanto selaku Sekjen IWO Pusat, tinggal menyusun perangkat perangkatnya saja”,terang Halim yang juga pendiri Lembaga Kantor Berita Kalimantan (www.lkbk65.com ) ini.
 
Selanjutnya kata Halim, ketika hal tersebut dikomunikasikannya kepada Kristoporus Popo belum lama ini di salah satu hotel yang ada di Ketapang, bahwa Popo (panggilan akrab Kristoporus Popo-Red) siap mengibarkan bendera Ikatan Wartawan Online (IWO) di Kalimantan Barat untuk kemajuan media online dan para awaknya.
 
Sementara itu untuk Pengurus Daerah Ikatan Wartawan Online Kabupaten Ketapang, menurut Halim, bahwa dirinya siap menjadi Ketua IWO Ketapang, dan saat ini dirinya bersama penerima mandat sudah hampir rampung menyelesaikan penyusunan perangkat perangkatnya.
 
“Saya mohon do’a dari rekan rekan semoga semuanya berjalan dengan sukses, dan untuk Pengurus Pusat IWO saya mengucapkan terimaksih atas kepercayaan yang diberikan kepada saya untuk mengibarkan panji panji IWO ini ”, pungkas Halim H Anwar.    (‎AgsH)‎
 

Tinggalkan Balasan