Hasil Test Urine 106 Orang Personil Polsek Sunggal Negatif Narkoba

TERBARU33 Dilihat

Medan, Kabardaerah.com-Sebanyak 106 orang personil Kepolisian Polsek Sunggal untuk melakukan test urine narkoba pada hari Rabu (15/08/2017) sekira pukul 08.00 Wib.

Adapun kegiatan test urine narkoba tersebut berlangsung di halaman Mapolsek Sunggal yang langsung di pimpin Kapolsek Sunggal Kompol Daniel Marunduri,SIK beserta sejumlah Kanit yang ada untuk melakukan pengecekan terhadap 106 orang personil guna mengikutin test urine narkoba.

Adapun tim kesehatan yang datang dalam kegiatan test urine narkoba yang berlangsung di Mako Polsek Sunggal yaitu Kasubnit Dokes Polda Sumut AKBP Rifa M Sitinjak, Dokes Poldasu Kompol Marina beserta Pers Biddokes Polda Sumut dan Pers RSU Bhayangkara Poldasu untuk melakukan test urine terhadap 106 orang personil Polsek Sunggal.

“Keseluruhan personil melakukan pengambilan air seni masing-masing untuk diserahkan kepada tim yang ada untuk dilakukannya pengecekan test urine narkoba,” ucap Kompol Daniel Marunduri kepada wartawan.

Menurutnya, kegiatan test urine narkoba yang dilakukan terhadap seluruh personil gunanya jika Polsek Sunggal harus bersih dari narkoba dan dengan tegas menindak setiap pelaku-pelaku narkoba yang ada.

“Tentunya kegiatan yang ada tadi berlangsung itu dimana kita sebagai dari pihak Kepolisian Polsek Sunggal secara tegas menindak siapa-siapa saja para pelaku narkoba dan terutama Mapolsek Sunggal juga harus bersih dari narkoba,” pungkas Kompol Daniel Marunduri kepada wartawan.

Tak berapa lama kemudian, kegiatan test urine narkoba yang berlangsung di Mako Mapolsek Sunggal akhirnya selesai yang di ikutin 106 orang personil Polsek Sunggal tanpa kecuali dan hasil dalam test urine itu dari informasi pihak tim yang hadir dalam melakukan pemeriksaan tersebut menurut salah satu tim kesehatan dari Polda Sumut yang ada mengatakan kepada wartawan jika hasil pemeriksaan terhadap air seni keseluruhan 106 personil Polsek Sunggal hasilnya negatif bebas dari narkoba.

“Tadi setelah dilakukannya pemeriksaan terhadap 106 orang personil Polsek Sunggal dimana hasilnya negatif dan bersih dari narkoba, karena dampak dari narkoba sangat berbahaya,” ucap tim pemeriksa test urine narkoba dari Biddokes Polda Sumut dihadapan wartawan. (007)

Tinggalkan Balasan