Memprihatinkan!!!, Pantai Wisata Pasir Putih Manokwari Butuh Perhatian Serius

ADVERTORIAL50 Dilihat

Kondisi Pantai Pasir Putih Manokwari Yang Penuh Sampah (Dok.Biro KD)

MANOKWARI, Minggu (20 Agustus 2017) Kabardaerah.com – Keindahan Alam di Tanah Papua patut mendapat apresiasi dari semua pihak sehingga perlu pengaturan yang setrategis untuk menarik Wisatawan Lokal maupun Mancanegara.

Salah satu tempat Wisata yang menjadi rujukan Orang Manokwari adalah Pantai Pasir Putih, Namun menjadi keprihatinan tersendiri atas kondisi yang ada serta kurangnya perawatan Pantai tersebut.

Hal ini di benarkan oleh salah satu pengunjung Pantai Wisata Pasir Putih yang berasal dari Amban, pada Hari Minggu (20/08) Ibu Ruce Kareth, S.Pd

“Saya berharap bagi Masyarakat untuk dapat memperhatikan keadaan dan kondisi Pasir Putih karena ini merupakan tempat Wisata yang indah”

“Namun di sayangkan ketika banyak Orang berkunjung lalu melihat kondisi Pasir Putih yang banyak dengan sampah sehingga para pengunjung membatalkan untuk mandi”. ujar Ruce

Sementara itu masih menurut Ibu Ruce harus ada perhatian khusus dari Pemerintah Daerah melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Manokwari

“Harapan Kami melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Manokwari agar dapat memperhatikan Pantai Pasir Putih dengan serius, termasuk fasilitas yang ada dan juga dapat memberdayakan Masyarakat setempat agar dapat membersihkan Pantai ini supaya terlihat indah dan rapi”. Harapnya (Biro KD-PB)

Tinggalkan Balasan