Siapapun Yang Menang Di Pilgub Kalbar, Ini Kata Orang No 1 Di Ketapang‎

POLITIK37 Dilihat

KALBAR.KABARDAERAH.COM – ‎Pelaksanaan pencoblosan Pilkada serentak Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Barat tahun 2018, khususnya di Kabupaten Ketapang berjalan aman, tertib dan lancar.

Bupati Martin Rantan SH, dan Ketua Tim Penggerak PKK Ny Elysabet Betty Martin Rantan melakukan pencoblosan untuk memberikan hak suaranya pada Pilkada Gubernur Kalbar, mendatangi TPS 15 Kelurahan Mulia Baru yang berlokasi di Asrama Haji Ketapang Jalan Letjend S. Parman. Rabu, (27/6/2018)

Martin Rantan SH yang terdaftar dalam DPT nomor urut 314, disusul Ny Elysabet Betty Martin Rantan nomor urut DPT 315, dari 320 daftar pemilih tetap (DPT), di TPS tersebut sempat menyapa para petugas TPS dengan menyalami mereka satu persatu, kemudian setelah usai melakukan pencoblosan para petugas TPS mengajak orang nomor satu di Ketapang itu foto bersama.

Bupati Martin Rantan SH dalam imbauanya kepada masyarakat Ketapang mengatakan agar masyarakat datang ke TPS untuk memberikan hak suaranya.

Hal tersebut menurutnya guna untuk menentukan siapa pemimpin Kalimantan Barat pada lima tahun mendatang.

Dengan pemilihan untuk kepala daerah yang berlangsung di Ketapang berjalan dengan aman, tertib dan sukses ‎Bupati berharap kepada pimimpin Kalbar yaitu Gubernur dan Wakil Gubernur siapapun yang terpilih bisa berlaku adil tidak milih suku dan agama dalam memberikan porsi pembangunan.

“Sesudah itu dalam kebijakan pembangunan tidak ada pilih-pilih atau membedakan daerah Kabupaten kota yang ada di Kalbar,” katanya.

Karena menurutnya lagi Ketapang bagian yang integeral dari wilayah Kalbar dan untuk itu pemimpin Kalbar terpilih melanjutkan pembangunan yang ada di Ketapang.

Bupati memisalkan kewenangan Pemerintah Provinsi yang ada di Kabupaten Ketapang seperti poros jalan Tayap-Tumbang Titi, Tanjung-Marau, Air Upas-Manis Mata. juga jalan Ketapang Pesaguan-Kendawangan terus Sei Gantang-Teluk Batu Sei Mayas.

Disamping itu juga Bupati berharap urusan-urusan kewenangan Provinsi yang ada di Kabupaten seperti urusan Sekolah sekolah SMA dan SMK menurutnya harus diperhatikan.

“Selama ini kewenangan Provinsi seperti membayar gaji tenaga guru kontrak SMA dan SMK masih dibayar Kabupaten “ terang dia.

Usai memberikan hak pilihnya Bupati Martin Rantan SH bersama Kasat Pol PP Ketapang Muslimin S Ip melakukan peninjauan langsung pada lokasi TPS-TPS yang ada di Kota Ketapang maupun di Kecamatan Benua Kayong guna memastikan proses pemungutan suara di Kabupaten Ketapang berjalan Sukses aman dan lancar.

Seperti diketahui tiga pasangan calon kepala daerah Provinsi Kalimantan Barat bersaing merebutkan tampuk pimpinan sebagai Gebernur dan Wakil gubernur, Yakni, pasangan calon Milton Crosby-Boyman Harun, Karolin Magareh-Suryadman Gidot, dan Sutarmidji-Ria Norsan.

(AgsH/Adv)