PTPS Adalah Ujung Tombak Dari Bawaslu

POLITIK116 Dilihat

LAMPUNG.KABARDAERAH.COM –Menjelang Pemilihan Umum Tahun 2019 Panitia Pengawas Kecamatan (PANWASCAM) Panca Jaya Kabupaten Mesuji gelar Pelantikan dan Bimbingan Teknis bagi Pengawas Tempat Pemungutan Suara(PTPS).

Pelaksanaan pelantikan di Desa Adi Mulyo Kecamatan Panca Jaya Kabupaten Mesuji Acara ini di hadiri Ketua BAWASLU Mesuji Apri Susanto, Camat Panca Jaya yang diwakili Jon Efendi, Kepala Desa Adi mulyo, Babinsa , tokoh agama dan anggota PTPS, Senin (25/03/19)

Menurut keterangan Ketua Panwascam Panca Jaya Didik Wibisono, pelantikan dan bimtek ini berlangsung dan jadwalnya sudah sesuai prosedur dan juknis, harapan saya kepada 49 anggota PTPS yang barusan saya lantik dengan salinan keputusan no: 003/K.LA.06.03/HK.01.01/III/2019 agar bekerja dengan tupoksinya,ucapnya. dikutip dari otoritasnews.

Sementara itu,” Ketua Bawaslu Mesuji Apri Susanto menambahkan bahwa PTPS adalah ujung tombak dari Bawaslu, ” jadi kamii ingin meningkatkan kapasitas PTPS ini agar mereka bekerja profesional dan siap perintah, karena untuk permasalahan itu datangnya dari bawah, kalau PTPS sudah kuat insya Alloh mesuji kondusif,ucapnya.

Jadi hari ini tanggal 25 maret 2019 secara Nasional, serentak untuk PTPS dilantik, sama halnya yang di lakukan di Kabupaten Mesuji ada 601 anggota PTPS dari 7 Kecamatan yang di lantik hari ini, pungkasnya. ***

(Yanguji/otoritasnewsKowor)