Bupati Soppeng Tanggap Cepat Penanganan Korban Angin Puting Beliung di Soppeng

DAERAH72 Dilihat

SULSEL.KABARDAERAH.COM- Bupati Soppeng bertindak cepat dalam penanganan korban angin puting beliung yang menimpa beberapa wilayah di Kabupaten Soppeng.

“Tindakan cepat yang diambil Bupati Soppeng, H.Andi Kaswadi Razak, dengan memerintahkan kepada Instasi terkait untuk segera turun ke Lapangan membantu dan mendata warga kita yang menjadi korban,” ungkap Kabag Humas dan Protokol, Ihsan. Sabtu Pagi (2/11/19).

Pagi tadi pemerintah telah menyalurkan bantuan di 3 Desa/Kelurahan yakni Desa Maccile, Kelurahan Appanang dan Desa Rompegading.

“Saat ini juga pemerintah daerah telah memberikan bantuan bagi rumah yang terdampak puting beliung serta membantu perbaikan rumah warga yang rusak,” kata Ihsan.

Adapun bantuan yang di berikan kepada korban yang terdampak ini berupa Mie instan, biscuit, air mineral, matras, selimut dan terpal.

“Untuk korban jiwa Alhamdulillah tidak ada namun untuk korban materil masih dalam pendataan,” ucap Kabag Humas. ***
(RH)