Pemkab Ketapang Adakan Silahturahmi Serta Memberi Bantuan KeMasjid Azharussallam

TERBARU127 Dilihat

KETAPANG,KalBar-Pemerintah Kabupaten Ketapang Kalimantan Barat,dalam momentum dibulan suci ramadhan 1438 H,setelah sebelumnya melakukan safari ramdhan diMasjid Al-Abror.Kini kembali melakukan siahturahmi dan buka puasa diMasjid Azharussalam,Dusun Sri langga,Desa Sai.Jawi,Kecamatan Benua Kayong,belum lama ini.‎

Selain bersilahtuharmi dengan masyarakat setempat,Pemkab Ketapang dalam kesempatan itu.Melalu Bupati Ketapang,Martin Rantan,SH diwakilkan Assiten II,H.Farhan,SE,M,Si memberikan bantuan untuk Masjid setempat berupa,1 set salon jenis BMB ukuran 8 inchi,Corong TOA sebanyak 2 buah,Ampli jenis BMB sebanyak 1 buah dan 1 buah  Mix TOA ‎beserta 7 buah sajadah Gulung.

‎Camat Matan Hilir Selatan (MHS),Rahmad Rohendi,SH dalam kesempatan tersebut,mewakili masyarakat mengucapkan rasa terimakasihnya kepada pemerintah daerah Ketapang atas berkenan dihadirinya Pemkab Ketapang untuk hadir dalam rangka bersilahturahmi dengan masyarakat serta berkenan memberikan bantuan diMasjid Azharussalam.

Sementara itu,H.Farhan,SE,M,Si dalam kesempatan itu mengingatkan,‎dalam bulan Suci Ramadhan kali ini tentunya untuk kita meningkatkan diri beribadah kepada allah SWT tidak hanya berpuasa semata ,melainkan perbanyak sedekah dan meningkatkan tali Silahturahmi serta lain sebagainya.

Dalam acara Safari Ramadhan diMasjid Azharussalam, dengan masyarakat setempat, dihadiri juga rombongan dari jajaran  Forkopimda seperti,Wakil Ketua DPRD Junaidi SP,M.Si dan Anggota DPRD Ketapang Akhad Soleh.ST,Kapolres Ketapang.AKBP.Sunaryo.S,Ik,Dandim 1203 Ketapang Letkol.Inf.Riko Harianto dan Ketua PN Ketapang.Maslikan,SH  beserta lainnya.‎(AgsH)

Tinggalkan Balasan