HUT IGTKI ke 74, Pj Ketua PKK Tapin Harapkan Layanan Pendidikan Usia Dini dan Guru Berkualitas

 

Tapin.KabarDaerah.com –  Penjabat Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Tapin Masrupah Syarifuddin harapkan IGTKI – PGRI Tapin berikan layanan pendidikan anak usia dini yang berkualitas melalui peranan para guru TK yang profesional dan bermartabat.

Hal tersebut disampaikan Pj Ketua PKK Tapin,Masrupah Sarifuddin pada HUT ke – 74 Ikatan Guru Taman Kanak – kanak (IGTKI) – PGRI Tapin,di Pendopo Galuh Bastari,Rantau Baru, Rabu,22 Mei 2024.

Disamping itu,Masrupah Syarifuddin mengajak para guru TK di Kabupaten Tapin untuk ikut andil dan berpartisipasi dalam pencegahan stunting, penerapan metode pendidikan merdeka belajar dan mendorong peningkatan mutu layanan yang tentunya harus disertai para guru PAUD yang berkualitas.

“Dalam konteks pendidikan usia dini, merdeka belajar yaitu merdeka bermain, karena bermain adalah belajar”,ujarnya.

Lanjutnya,kemudian terkait stunting yang bisa berdampak pada IQ atau SDM anak juga sangat berpengaruh pada tumbuh kembangnya anak yakni fisik pendek.Hal ini bukan karena faktor genetik,akan tetapi karena kurang gizi, pola asuh yang salah dan lingkungan.

“Untuk itu mari kita bersama bergerak mewujudkan PAUD yang berkualitas, yang terdiri dari 4 elemen antara lain,kualitas proses pembelajaran, kemitraan atau kerjasama dengan orang tua,memantau pemenuhan layanan kesehatan,gizi dan perlindungan, pengasuhan,kesejahteraan anak atau dikenal PAUD HI (Holistik Integratif)”, ungkapnya.

Diharapkannya,momentum HUT IGTKI – PGRI ke 74 ini,guru TK sebagai pendidik garda terdepan dalam pembangunan PAUD,fase pondasi paling awal harus pokok setelah keluarga.

“Guru merupakan ujung tombak dalam pendidikan untuk mewujudkan generasi emas di masa yang akan datang”, pungkasnya.(Ron).