Pemilihan Rektor UNSRAT Manado Mangkrak, Ratusan Aktivis Desak Presiden Copot Mendikbud Ristek

BERITA UTAMA736 Dilihat

JAKARTA,KABARDAERAH.COM-Ratusan massa yang menamakan diri Garda Aktivis Pendidikan Indonesia melakukan aksi di depan Kantor Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Ristek dan Teknologi di Jakarta, Kamis (20/10/2022).

Pengunjuk rsa juga sempat mendorong-dorong pintu pagar depan Kantor Kemendikbud Ristek.

“Kedatangan kami untuk mendesak Mendikbudristek, Nadiem Makarim, untuk segera mencopot Rektor Universitas Sam Ratulangi, Manado, Prof. Dr. Ellen Kumaat dari jabatannya,” tegas Koordinator aksi Fredi Moses dalam orasinya.

Adapun aksi massa tersebut merupakan bentuk rsa kekecewaan atas keputusan Nadiem mempertahankan Prof Ellen sebagai rektor UNSRAT (Universitas Sam Ratulangi) Manado yang sejak April 2022 lalu mangkrak,karena dihentikan oleh Kemendikbud Ristek atas dugaan calon kandidat yang terjerat dugaan korupsi dan sedang dalam proses hukum.

Fredi Moses menyebutkan, Rektor Prof.Dr. Ellen Kumaat sempat tersandung kasus hukum namun tetap dipertahankan oleh Kemendikbud Ristek yang saat ini dipimpin oleh Nadiem Anwar Makarim, B. A., M. B. A sebagai Plt Rektor UNSRAT Manado.

Dalam orasinya, Fredi mengatakan, Lembaga pendidikan adalah lembaga atau tempat berlangsung nya proses pendidikan dengan tujuan mengubah tingkah laku individu yang lebih baik melalui interaksi dengan lingkungan sekitar .

“Lembaga pendidikan adalah Lembaga yang menawarkan pendidikan formal dari jenjang prasekolah sampai perguruan tinggi, bersifat umum atau khusus,” tegasnya.

Ditegaskan bahwa, pemilihan rektor UNSRAT Manado kini sedang bermasalah diduga ada campur tangan pihak luar. Ia menilai sikap Kemendikbud Ristek yang mem-Plt-kan Prof.Elen Kumaat sangat dipaksakan.

Para Demonstarn juga menyebut, Rektor UNSRAT Manado tersebut telah gagal melaksakan proses pemilihan rektor pada masa jabatannya sehingga tidak layak untuk memberinya kesempatan dan justru mempanjang daftar masalah di lingkungan UNSRAT Manado. Yakni melantik pejabat-pejabat dalam internal lembaga pendidikan tersebut.

Berikut adalah Tuntutannya :

1. Bahwa kami mendesak Presiden Jokowi copot Menteri Pendidikan Nadiem Anwar Makarim B. A., M. B. karna dianggap tidak Mampu menyelesaikan persoalan pendidikan di Indonesia, Khusus masalah Unsrat(Universitas Sam Ratulangi) manado.

2. Bahwa kami Mendesak Menteri Pendidikan agar segera berhentikan Rektor unsrat( universitas Sam Ratulangi) manado, agar proses pemilihan Rektor berjalan sesuai peraturan yang berlaku
3. Bahwa kami menagih janji Dirjen Dikti, bahwa Unsrat sudah harus mempunyai Rektor defitif Pada Desember 2022.

4. Bahwa kami mendesak komisi pemberantasan korupsi melalui Menteri Pendidikan agar mengusut tuntas dengan kasus korupsi yang melihat Rektor Unsrat. **

Editor : Domi Lewuk.