Indikasi Penyimpangan Pembangunan Lapangan Futsal di Desa Merambung BS, APH Diminta Segera Audit 

BENGKULU41 Dilihat

Indikasi Penyimpangan Pembangunan Lapangan Futsal di Desa Merambung BS, APH Segera Audit 

Bengkulu Selatan,Kabar daerah.com – Untuk memastikan dana yang dikucurkan Pemerintah Pusat terhadap Pemerintah Desa Merambung Kecamatan Ulu Manna, Kabupaten Bengkulu Selatan berjalan dengan baik dan lancar sesuai dengan regulasi yang ada, kiranya pihak Inspektorat Kabupaten Bengkulu Selatan dapat melakukan monitoring ataupun pengauditan di Desa Merambung khususnya pada pembangunan lapangan Futsal yang baru di bangun tahun ini.

Pembangunan Lapangan Futsal di Desa Merambung BS Hampir Rampung

Untuk diketahui pembangunan lapangan futsal Desa Merambung yang sudah hampir rampung di kerjakan pada pencairan pertama, menelan anggaran sebesar Rp.266.447.760. pada pencairan pertama lapangan ini sudah hampir seratus persen di kerjakan. Pentingnya dilakukan audit pada pembangunan lapangan ini mengingat Desa yang lain yang ada di Kabupaten Bengkulu Selatan sudah lumayan banyak lakukan pembangunan lapangan futsal namun dana pembuatannya hampir seluruh dibawah dana yang di anggarkan Pemerintah Desa Merambung, hal itulah mestinya jadi bahan perbandingan bagi pihak pihak terkait dalam melakukan audit di Desa Merambung.

Pembangunan Lapangan Futsal di Desa Merambung BS Hampir Rampung

Tim pelaksana kerja (TPK) Desa Merambung saat dikonfirmasi di kediamannya membenarkan adanya pembangunan lapangan futsal yang hingga saat ini sudah hampir seratus persen,  namun pembangunan lapangan tersebut belum dilakukan monitoring dari pihak terkait.

“Ya benar pembangunan sudah hampir rampung 100%, namun hingga saat ini memang monitoring dari pihak terkait, atau pun dari APH belum ada, kami juga menyelesaikan pembangunan lapangan tersebut baru menggunakan pencairan pertama karena kita dapat ambil material duluan tanpa bayar” ungkap TPK.

Pembangunan Lapangan Futsal di Desa Merambung BS Hampir Rampung

Disisilain Camat Ulu Manna Agusman saat ditemui di ruang kerjanya mengakui bahwa pihaknya belum melakukan monitoring pada pembangunan lapangan futsal Desa Merambung, hal itu diakuinya karena memang belum waktunya, “kami belum melakukan monitoring pada pembangunan lapangan futsal Merambung karena kami belum tau bahwa bangunannya sudah hampir seratus persen, pihak Pemerintah Desa Merambung juga tidak ada permintaan monitoring atas pekerjaan yang dilaksanakan. Meskipun pekerjaan pada tahap pertama pencairan sudah dikerjakan hampir seratus persen fisik” terang Camat.

Sementara itu Inspektur Inspektorat Hamdan Syarbaini menjelaskan bahwa pembangunan lapangan futsal bukanlah prioritas dana Desa tahun ini (2023).

Pembangunan lapangan futsal untuk tahun ini bukanlah prioritas dana Desa, oleh sebab itu hendaknya Pemerintah Desa dapat lebih teliti dan bekerja secara maksimal agar penerapan dana Desa di setiap Desa khususnya Desa Merambung dapat berjalan secara efektif dan efisien, tutup Hamdan. (Miksen)