DPRD Provinsi Sambut Baik Kunjungan Dari DPD Srikandi TP Sriwijaya Bengkulu Jalin Silaturahmi

TERBARU36 Dilihat

Ketua DPD Srikandi TP Sriwijaya Provinisi Bengkulu, Apt. Destita Khairilisani, S.Farm, M.SM mengungkapkan, kunjungan ini dalam rangka silaturahim dan memperkenalkan pengurus DPD Srikandi TP Sriwijaya Provinsi Bengkulu.

Untuk mewujudkan percepatan pembangunan daerah Bengkulu, Srikandi TP Sriwijaya Bengkulu siap bersinergi dengan DPRD dan Pemerintah Provinsi Bengkulu.

“Program Srikandi TP Sriwijaya Privinisi Bengkulu ini fokus pada perempuan dan anak, kita berharap DPRD Provinsi Bengkulu dapat bersinergi dengan Srikandi TP Sriwijaya, terutama dalam mewujudkan agenda pembangunan daerah yang tentunya melibatkan peran kalangan perempuan,” ungkapnya.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua Komisi IV DPRD Provinsi Bengkulu, Edwar Samsi S.Ip didampingi rekan rekannya H. Zainal S.Sos, Suimi Fales SH. MH, Sefty Yuslinah S.Sos M.Ap menyampaikan, pada prinsipnya keberadaan Srikandi TP Sriwijaya ini patut didukung. Terlebih antara program yang mereka usung, selaras dengan program pemerintah.

“Diantarnya pada upaya penekanan angka stunting, penempatan perempuan di organisasi, dan lainnya. Kita sangat mendukung kehadiran Srikandi TP Sriwijaya. yang bisa turut andil dalam mewujudkan pembangunan daerah,” demikiannya. (Adv)