Walikota Banjarmasin, Resmi Buka LK II dan LKK HMI Tingkat Nasional

TERBARU34 Dilihat

KALSEL.KABARDAERAH.COM— HMI Cabang Banjarmasin gelar kegiatan pembukaan Intermediate Training (LK II) dan latihan khusus Kohati (LKK) Tingkat Nasional, yang diselenggarakan di Aula Balai Diklat Koperasi dan UKM Provinsi Kalimantan Selatan. Sabtu, 13 Januari 2018.

‌Kegiatan Intermediate Training dan Latihan Khusus Kohati ini, dihadiri hampir dari seluruh cabang HMI yang ada di Indonesia, seperti dari cabang Aceh, Pare-Pare dan Jember.

Proses Training tersebut akan berlangsung dari tanggal 13 hingga tanggal 20 januari 2018. Dengan dihadiri Narasumber dari tingkat Nasional, yang berbagai latar belakang keilmuan.

Walikota Banjarmasin H.Ibnu Sina, M.Si selepas membuka acara, dalam sambutannya mengatakan, bahwa sesuai sebutan Kota Seribu Sungai yang melekat pada Banjarmasin, maka akan dikembangkan menjadi kawasan Wisata Sungai.

Walikota Banjarmasin, H.Ibnu Sina, M.Si, saat memberikan sambutannya

Semoga ini akan berdampak positif pada kemajuan dan kesejahteraan perekonomian warga Banjarmasin,” katanya.

Ia berharap, dengan adanya LK II dan LKK ini, Banjarmasin semakin meningkatkan intelektual mahasiswa, jiwa profesionalisme dan kemandirian mahasiswa,” harap ibnu sina.

Ditempat yang sama, Ketua Umum HMI Cabang Banjarmasin, M.Mu’ainul Azmi menuturkan, agar seluruh peserta untuk dapat bersungguh-sungguh mengikuti kegiatan ini.

Dengan harapan suatu saat, ilmu yang didapat bisa menyelesaikan persolan-persoalan yang terjadi dmasyarakat, yang mana tantangan kedepan akan semakin sulit, pemuda saat ini adalah pemimpin masa,” tuturnya dalam sambutan.

Senada, Ketua Pelaksana Teguh Imam Perdana menambahkan, ini adalah bukti nyata dari sebuah kepedulian Mahasiswa khususnya HMI.

Agar terus meningkatkan kretaivitas dan inovasi dalam bidang organisasi. Sehingga dapat tercipta Jutaan pemikir yang siap diberdayakan, untuk kebaikan Ummat dan Bangsa,” tutup ketua pelaksana mengakhiri.

(ASH/Irfan)