Meski Ditetapkan Tersangka, Indra Catri Rayakan Hut Kemerdekaan Dengan Sumringah

LIPUTAN KHUSUS60 Dilihat

SUMBAR.KABARDAERAH.COM- Bupati Agam Indra Catri memimpin langsung peringatan Hut RI yang ke 75 di halaman Kantor Bupati Agam, Lubuk Basung, Senin (17/8). Peringatan berlangsung khidmat. 

Pelaksanaan peringatan hari kemerdekaan RI ke-75 ini berbeda dibanding tahun lalu, karena kondisinya masih pandemi Covid-19. Di samping pesertanya terbatas, pelaksanaannya juga dengan menerapkan protokol kesehatan.

Yang cukup menarik perhatian dalam kesempatan itu adalah Bupati Agam Indra Catri tampak sumringah, tidak nampak kegalauan dari raut wajahnya.  Ia tetap melempar senyum khas meski sudah ditetapkan tersangka dalam kasus pencemaran nama baik Anggota DPR Mulyadi. 

Indra Catri tidak ragu menyapa setiap peserta peringatan Hut. Keceriaan tetap terpancar dari wajah bupati duo periode itu, yang juga maju dalam kontestasi pemilihan gubernur dan wakil gubernur Sumatera Barat Desember mendatang.

” Kami mengucapkan selamat dirgahayu republik Indonesia yang ke 75 tahun, semoga ke depan lebih maju lagi, sekali merdeka tetap merdeka,” katanya. 

Selain itu Bupati Agam, Dr. H. Indra Catri mengikuti detik-detik Proklamasi secara virtual yang terpusat di Istana Negara, di aula Kantor Bupati Agam ini. Kegiatan ini juga diikuti Wakil Bupati Agam, Trinda Farhan Satria, Ketua DPRD Agam, Novi Irwan, Kapolres Agam, AKBP Dwi Nur Setiawan dan Forkopimda lainnya. (An/ch)