Bukannya Belajar, Siswa Ini Malah Keluyuran di Pantai

LIPUTAN KHUSUS87 Dilihat

SUMBAR.KABARDAERAH.COM – Sebanyak delapan pelajar SMAN 1 Batang Gasan, Kabupaten Padang Pariaman diamankan saat
Keluyuran di jam pelajaran, di Pantai Tiku.

Kasat Pol PP Damkar Agam, Dandi Pribadi melalui Kasi Perda Ali Akbar mengatakan, 8 remaja yang tediri dari 5 laki-laki dan 3 wanita itu diamankan di Objek Wisata Pantai Pasia tiku, di Kecamatan Tanjung Mutiara, Kamis (21/2/2019). Sekitar pukul 10.00 Wib.

Saat melakukan patroli rutin kita mendapati 8 pelajar yang masih menggunakan seragam sekolah sedang berada di pantai Pasia Tiku, jadi langsung kita amankan,” ujarnya

Terkait pengamanan tersebut pihaknya sudah berkoordinasi dengan Satpol PP Padang Pariaman dan pihak sekolah. “Kepada kami mereka berdalih sudah selesai melaksanakan ujian, dan sudah pulang sekolah, namun kita tidak bisa langsung percaya, guna memastikan alasan kami langsung menghubungi pihak sekolah untuk menjemput siswa mereka,” lanjutnya.

Tidak hanya itu pihaknya juga mengamankan 2 siswa SMKN 1 Lubuk Basung yang kedapatan sedang santai di warung yang berada di luar kawasan sekolah.

“Tadi ada puluhan pelajar, namun saat kita datang mereka langsung kabur dan hanya 2 orang yang bisa diamanakan,” terangnya. **

(Gunawan/cv/rel)