Peringati HUT RI ke-79, Dispora Bengkulu Utara Gelar Lomba Gerak Jalan

BENGKULU171 Dilihat

Bengkulu Utara, Kabardaerah.com.- Dalam rangka peringatan HUT RI ke 79, Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Bengkulu Utara menggelar lomba gerak jalan pada Kamis (08/08/2024).

Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, perlombaan Gerak Jalan yang digelar oleh Dispora Kabupaten Bengkulu Utara ini tidak terlihat tersedianya Tenda atau Tarub untuk panitia dan juga para forkopimda serta para tamu undangan lainya.

Belum diketahui secara pasti apa penyebab acara yang digelar kali ini sangat berbeda dengan acara yang digelar pada tahun-tahun sebelumnya.

Apakah karena tidak tersedianya anggaran yang memadai untuk pelaksanaan rangkaian acara peringatan HUT RI ke 79 ini, ataukah dikarenakan dana anggarannya digunakan untuk hal lainnya sehingga merelakan panitia berpanas-panasan berjemur sembari menunggu para peserta lomba kembali ke garis finish.

Hingga berita ini ditayangkan, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Bengkulu Utara masih bungkam saat dikonfirmasi oleh awak media ini. (redbkl)