Anak-anak Muslim Kampung Wonorejo Pir IV Terima Bantuan Al-Qur’an, Ini Penjelasan Pimpinan TPA Al-Ikhlas

LIPUTAN KHUSUS253 Dilihat

PAPUA.KABARDAERAH.COM- Satgas Pamtas Yonif Raider 300/Bjw, Pos Kotis Dpp Serda Afdal memberikan bantuan Al-Quran kepada anak-anak muslim papua di Kampung Wonorejo Pir IV, Distrik Mannem, Kabupaten Keerom, Provinsi Papua, Kamis 14 November 2019 kemarin.

Personel Satgas Yonif Raider 300/Bjw, dalam hal ini ikut berperan aktif membantu mengajarkan ajaran agama islam kepada anak-anak yang berada di Kampung Wonorejo Pir IV, karena pemberian bekal ilmu pengetahuan keagamaan ini harus dan wajib diberikan dari usia dini.

Dengan pemberian bantuan berupa Al-Quran ini bertujuan untuk menambah minat dari anak-anak untuk belajar dan mendalami pengetahuan keagamaan, karena bekal ilmu pengetahuan keagamaan ini akan selalu berguna bagi anak-anak dalam kehidupannya, supaya selalu berada di jalan Allah SWT.

Di TPA Al-Ikhlas yang di pimpin oleh ibu Indah dari Kampung Wonorejo Pir IV adalah tempat yang memberikan pembelajaran tentang pengetahuan keagamaan, yang bertujuan juga untuk mencerdaskan Anak-anak papua dalam bidang agama Islam, dengan bantuan yang diberikan dapat membantu sarana alat ibadah dalam pembelajaran tersebut.

Ibu indah selaku warga masyarakat dan selaku pimpinan TPA Al-Ikhlas mengucapkan banyak terima kasih kepada Satgas Yonif Raider 300/Bjw, karena selalu peduli dengan kemajuan dan kecerdasan generasi muda Papua. ***

(Dd)