Percepatan Vaksinasi Covid-19, Personil Gabungan TNI-Polri dan Forkompinda Terus Lakukan Vaksinasi Rutin di Halbar

TERBARU12 Dilihat

MALUT, kabardaerah.com – Untuk Percepatan vaksinasi COVID-19 di Kabupaten Halmahera Barat (Halbar) Maluku Utara, Personil TNI-POLRI dan Forkopimda terus melakukan operasi rutin vaksinasi gabungan, Senin (20/12/2021).

Dalam operasi rutin vaksinasi ini, Kapolres Halmahera barat AKBP Indra Andiarta.S.I.K,M.H bersama para pejabat utama Polres Halmahera barat juga ikut turun langsung dalam pelaksanaan vaksinasi COVID-19.

Sementara itu Kapolres memberikan Himbauan sekaligus mengajak masyarakat untuk segera melaksanakan vaksinasi COVID-19.

Kapolres juga memerintahkan kepada Personil gabungan TNI-POLRI dan FORKOPIMDA untuk mengecek surat vaksin kepada para pengendara yang melintas jika dapat belum melaksanakan vaksinasi agar segera di vaksin COVID-19.

“Ini dilaksanakan guna untuk mencapai kekebalan komunal atau herd immunity sehingga bisa terhindar dari virus Covid-19 Demi Halmahera Barat Sehat dan Bebas dari Virus COVID-19.”Ungkap Indra Andiarta.

Operasi rutin vaksinasi gabungan Covid-19 ini dipusatkan di ruas jalan raya pertigaan Desa Akelamo Kecamatan Sahu Timur Kabupaten Halmahera Barat.

“Operasi ini Telah dilaksanakan selama 19 Hari di mulai dari tanggal 07 Desember hingga saat ini masih berlangsung,”ujar kapolsek Sahu IPTU Norbertus Warawarin.

Selain Vaksinasi Kapolres juga memberikan bantuan 200 paket sembako kepada masyarakat dan voucher pulsa kepada pelajar yang sudah melaksanakan vaksinasi COVID-19.(*)

 

 

Reporter : Irwan FK
Editor      : Sahril H. Hi. Kasim