Kapolda Buka Final Battle Kejurda IOF Sulut

TERBARU15 Dilihat

MANADO.KABARDAERAH.COM – Kapolda Sulawesi Utara Irjen Polisi Drs Bambang Waskito Sabtu (22/9) bertempat di sirkuit JMS Ringroad Manado secara resmi membuka Kejuaraan Daerah (Kejurda) Final Battle Indonesia Offroad Federation (IOF) Provinsi Sulut.

Kapolda Sulut dalam kesempatan itu mengatakan, ” Aliran darah kita sama IOF, saya (red.Kapolda), sangat senang ada hajatan seperti ini, selain menyalurkan hobby juga menguji keterampilan setiap pencinta offroader didaerah ini”, kata Waskito.

Selain itu orang nomor satu di lingkup Kepolisian Daerah Sulut itu ikut mengingatkan IOF Sulut untuk terus bermasyarakat.

Foto : Kapolda Sulut ikut menyaksikan salah satu peserta dalam kelas extreme AKBP Christ Pusung, didampingi Ketua Pengda IOF Sulut DR Harley Mangindaan dan pimpinan lomba Yongkie Sumual, saat atraksi offroader menaiki tebing setinggi 15 meter.

Foto : Kapolda saat foto bersama puluhan offroader dan penitia pelaksana

“Selain menyalurkan hobby IOF jangan lupa bersosial kemasyarakatan, seperti hal bila ada bencana mar kita sama-sama membantu masyarakat dengan memberikan bantuan kemanusiaan”, ujar Kapolda.

Disisi lain, Ketua Panitia Penyelenggara Noldy Mens Mende kepada wartawan menjelaskan,”Final Bettle Kejurda IOF Sulut ini merupakan rangkaian event seri yang telah dilaksanakan dan ini merupakan puncak event kejurda”, tukasnya.

Hadir dalam pembukaan Kejurda IOF Final Battle Sulut Kombes Pol. M. Iftah Falahadin, mewakili Gubernur dalam hal ini Staf Ahli Farly Kotambunan, Kapolres Minahasa AKBP Christ Pusung yang juga salah satu ofroader, Ketua Pengda IOF Sulut DR Harley Mangindaan, Bendahara IMI Sulut Tonny H.Lasut yang juga salah satu peserta final battle, Pengurus Cabamg (Pengcab) IOF beserta puluhan club.**

 

Andre/Jovly