99 Orang Peserta Didik SMP Negeri 2 Tasifeto Timur Mengikuti Kegiatan Pengenalan Lingkungan Sekolah

TERBARU181 Dilihat
Foto Penyerahan Seragam Sekolah SMP dan Penyematan Tanda Pengenal Kepada Peserta didik Baru Oleh Kepala Sekolah.

99 Orang Peserta Didik SMP Negeri 2 Tasifeto Timur Mengikuti Kegiatan Pengenalan Lingkungan Sekolah.

BELU KD- Sebanyak sembilan puluh sembilan Peserta Didik Baru (PDB) SMP Negeri 2 Tasifeto Timur Haekesak, Desa Tohe, Kecamatan Raihat, Kabupaten Belu, Propinsi Nusa Tenggara Timur mengikuti Kegiatan Pengenalan Lingkungan Sekolah (PLS) (Senin, 17-09-2017). Pengenalan Lingkungan Sekolah merupakan kegiatan yang wajib diikuti oleh peserta didik baru yang tertuang dalam peraturan menteri Pendidikan dan Kebudayaan No 18 Tahun 2016.

Disela-sela kegiatan Upacara Pembukaan Pengenalan Lingkungan Sekolah (PLS) Kepala Sekolah SMP Negeri 2 Tasifeto Timur Yanuarius Wadan Talok, S.Pd menyampaikan “bahwa PLS bertujuan agar pesdik berkesempatan dan mampu: mengenal potensi diri masing-masing, beradaptasi dengan lingkungan sekolah semisal; keamanan, fasilitas umum, sarana dan prasarana, menumbuhkan motivasi, semangat, dan menguasai cara belajar efektif, berinteraksi secara positif antar siswa dan warga sekolah lainnya, serta menumbuhkembangkan sikap-sikap positif antara lain; jujur, mandiri, disiplin, saling menghargai dan menghormati keanekaragaman, membina persatuan, hidup bersih dan sehat serta menumbuhkembangkan nilai integritas, etos kerja, etos belajar dan gotong royong. Paling akhir dalam amanatnya, Kepala Sekolah menekankan bahwa peristiwa hari ini adalah penting dalam konteks memastikan cita-cita dan impian para Pesdik pada tingkat kedua setelah di SD.

Di SMP pesdik diharapkan mulai memperjelas obsesi masa depannya. Kepsek Smp Negeri 2 Tasifeto Timur mengutarakan memulai satu tradisi baru yaitu memberikan nama pada Pesdik angkatan kelima belas dengan sebutan “ Angkatan Smart Students (S2). Adapun alasannya adalah bahwa setiap insan telah dikaruniai potensi akal budi atau otak. Dengan akal budi, manusia dapat berpikir jernih untuk mencapai segala cita-cita individu. Otak atau akal budi jangan disalahgunakan untuk menciptakan hal-hal negatif melainkan untuk berkreasi menciptakan hal-hal positif demi kemajuan manusia dan dunia. Pintar secara akademik dan keilmuan adalah hal penting. Tapi lebih penting dari itu semua adalah pintar secara spiritual, emosional, situasional yang pada akhirnya membentuk anda sebagai insan yang cerdas. Cerdas melebihi sekedar pintar. Sehingga smart students artinya siswa cerdas. Apabila siswa cerdas maka akan membentuk sekolah ini menjadi sekolah cerdas. Apabila sekolah cerdas maka masyarakat juga akan ikut cerdas. Oleh karenanya, saya mengajak anda untuk bersekolah tidak hanyata semata-mata untuk pintar tapi lebih dari itu mengejar kecerdasan. Pesdik tahun ini saya tantang sekaligus memberikan dorongan dan harapan untuk bisa mengangkat nama sekolah dengan memperbaiki dan meningkatkan nilai Ujian Nasional dan pada saat bersamaan berusaha untuk menata sikap hidup dan kepribadian yang baik. Anda harus berbeda, unik dan berjuang untuk lebih dari kakak-kakak kelas Anda ungkap Kepsek, ( Oman )

 

 

 

 

Tinggalkan Balasan