Ellyas Pical, Mantan Juara Dunia Tinju, Jadi Tamu Istimewa di Ajang Tinju Profesional di Manokwari

TERBARU158 Dilihat

Petinju Profesional Ellyas Pical

MANOKWARI, Jumat, (07 juli 2017). Kabardaerah.com – Ellyas Pical, mantan Juara Dunia Tinju, hadiri gelar Tinju Profesional di Manokwari. 

.Jumat (07-07-2017), Ellyas Pical bersama rombongan Komisi Tinju Profesional Indonesia atau KTPI, meninjau persiapan Panitia Penyelenggara, di arena pertandingan di Lapangan Borarsi, Manokwari.

Ellyas Pical menjadi tamu istimewa, didatangkan khusus oleh Anggiat Wanma, Penata Tanding Internasional, untuk memberikan motivasi bagi kaum muda Papua Barat agar berprestasi di bidang olahraga tinju ini. 

Ellyas Pical Foto bersama Panitia

.Pasalnya, jenis olahraga ini sementara lesu, padahal daerah ini memiliki potensi, bakat dan minat kaum muda yang melimpah.

”Beta datang sini bukan sebagai Bintang Tamu, tapi memang berniat hadir karena Manokwari, dan juga Ambon ialah sarang petinju,” ungkap Pical. ”Mudah-mudahan akan lahir Ellyas Pical – Ellyas Pical baru yang akan menjadi Juara Dunia, dari Manokwari!” tambahnya.

Pical, petinju kidal, asal Saparua, Maluku, pernah menjuarai Kelas Bantam, pada tahun 1980-an lampau. Kini berdomisili di Jakarta, mengurus bisnis keluarganya dan satu Club Tinju.

Ellyas Pical yakin dengan adanya partisipasi institusi seperti Kepolisian, dalam upaya memajukan olahraga tinju akan sangat membantu kaum muda. Pemerintah Daerah juga diharapkannya mau memperhatikan masa depan para atlit tinju, maupun atlit bidang olahraga lainnya, sehingga ada jaminan masa tua yang baik.

Gelar Tinju Profesional di Manokwari ini diprakarsai oleh Polda Papua Barat, bekerjasama dengan Komisi Tinju Profesional Indonesia atau KTPI. Pertandingan akan dimulai, Sabtu (08-07-2017) petang. (AT) 

Tinggalkan Balasan