Pandangan Umum, Fraksi Gerindra Soroti Belanja Tidak Langsung

POLITIK71 Dilihat

Bengkulu Utara, Kabardaerah.com – Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bengkulu Utara,Jumat (6/10/2017) dengan agenda penyampaian umum fraksi terhadap Ranvangan Peraturan Daerah Atas Perubahan Anggaran Pendapatan  Belanja Daerah (APBD) tahun 2017.

Rapat paripurna dipimpin oleh Wakil Ketua 1 DPRD Bengkulu Utara,H.Bambang Irawan menyampaikan rapat ini dilaksanakan sebagai mana pada nota penyampaian pada tanggal (5/10/2017) oleh Bupati Bengkulu Utara,Ir.Mian terhadap Rancangan Peraturan Daerah Atas Perubahan APBD,Tahun 2017.

Dari tujuh fraksi,Agus Riyadi,S.Si.M.si dari Fraksi Gerinda dalam pandangan umum tetap apresiasi atas kinerja Pemerintah Kabupaten Bengkulu Utara mampu menekan serta me-evesiensikan pengeluaran pada pos-pos belanja tidak langsung,terutama belanja pegawai.

Fraksi Gerinda,dengan berkurangnya belanja tidak langsung,diharapkan tidak mengurangi kwalitas kinerja pegawai dalam memberikan pelayanan pada masyarakat.

Selain itu,Fraksi Gerinda juga menyambut baik dengan adanya tim Saber Fungli di Bengkulu Utara. Dengan terbentuknya tim tersebut,masyarakat sangat menanti  hasil dalam memberantas korupsi kolusi di Kabupaten Bengkulu Utara. Alokasi anggaran untuk Tim Saber Fungli mencapai  Rp.199.975.000, (Seratus Sembilan puluh sembilan juta sembilan ratus tujuh puluh lima ribu rupiah)

(Edi/jonbew)

Tinggalkan Balasan