Mayat Dalam Koper Biru, Meninggal Akibat Benturan Benda Tumpul di Kepala Bagian Belakang

KRIMINAL20 Dilihat

JABAR.KABARDAERAH.COM- Polisi mulai menemukan titik terang, terkait meninggalnya korban yang di temukan dalam sebuah koper Biru, di Kampung Teluk Waru, Desa Curug Bitung, Kecamatan Nanggung, Kabupaten Bogor pada hari Minggu 10 November 2019 kemaren.

Hasil dari forensik yang di sampaikan oleh Kapolres Bogor, AKBP M.Joni, S.IK mengatakan, korban meninggal dunia akibat benturan benda tumpul dibagian kepala belakang. Luka tersebut tidak di luar, tapi melaikan di dalam. Selain luka dalam di bagian kepala, di temukan juga beberapa luka namun itu luka lama dan bukan luka yang mengakibat korban meninggal.

“Team forensik menemukan ada luka dalam di bagian kepala belakang yang di akibatkan oleh benda tumpul, serta luka lebam di bawah bibir. Terindikasi dari hasil forensik kemungkinan besar terjadi indikasi penyekapan juga kepada korban,” tutur Kapolres Bogor kepada awak Media di Mapolres Bogor, Senin(11/11/2019).

Namun situasi pastinya, lanjut nya lagi, nanti setelah kita dapatkan dulu identitas korban, baru kita lakukan proses menangkap pelaku, agar tahu persis motif cara modus yang di lakukan si pelaku dan di perkirakan korban sudah meninggal 5 atau 7 hari yang lalu.

Sementara itu Polisi masih melakukan penyelidikan terhadap identitas korban, karena dari hasil forensik tersebut ada beberapa porter yang di ambil dari sidik jari itu sudah dalam keadaan hancur.

Namun Polisi sudah mengajukan beberapa ciri-ciri yang lain, yang bisa di ajukan untuk mendapatkan identitas korban tersebut, baik dari rambut, gigi, termasuk hasil DNA nya. Nanti nya setelah korban berhasil di identifikasi, Polisi akan mengumunkan identitas korban di media sosial, baik elektronik maupun cetak.

“Apabila ada keluarga dari si korban, yang Kira-kira merasa kehilangan keluarganya , yang sesuai dengan ciri-ciri tadi, kita akan mintak cek DNA nya, sehingga kita bisa pastikan bahwa keluarganya tersebut benar menjadi korban,” ujar AKBP M.Joni S.IK.

Untuk saksi sendiri, Polisi juga sudah memeriksa dan memintak keterangan nya. Ada Tiga saksi yang di mintak keteranganya nya di antaranya, saksi yang pertama kali menemukan korban di TKP, serta 2 saksi yang pernah melintas di daerah tersebut.

Kapolres Bogor juga menambahkan, korban di perkirakan berumur 40 tahun. Ada bekas operasi di kaki sebelah kanan, bekas operasi patah. Dari postur badan korban nya sendiri berbadan gempal.

Dirinya juga menghimbau, kepada para masyarakat yang merasa kehilangan pihak keluarga, bisa menghubungi langsung ke Polres Bogor. ***

(Lukman)