​Kisruh Penerimaan Siswa Baru Di Manokwari Masih Berlanjut 

TERBARU64 Dilihat

MANOKWARI, Selasa (04 juli 2017). Kabardaerah.com – Wajah Pendidikan di Manokwari setiap tahun di warnai dengan Aksi protes dari Orang Tua Murid. 

.
Kali ini Orang Tua Murid sambangi Disdikpora Kabupaten Manokwari untuk yang kedua kalinya sejak pukul 07.00 WIT pagi, memastikan apa yang di janjikan oleh Kepala Dinas Pendidikan melalui Kasubag Umum Dinas Pendidikan Senin yang lalu agar Mereka datang hari ini, Selasa (04/07)

.
Menurut salah satu perwakilan Orang Tua Murid Mohammad Sobri mengatakan “Dari hasil pertemuan Kami dengan Kepala Dinas tadi, Beliau sampaikan bahwa nanti hari Kamis Kami disuruh kembali lagi, Kami tegaskan bahwa nanti hari Kamis itu sudah final dan Anak-anak Kami dapat bersekolah”. tegasnya

“Besok hari Rabu rencananya Kepala Dinas akan kumpul semua Kepala-kepala Sekolah dan Panitia Penerimaan Siswa Baru untuk mencari solusi bagi Anak-anak Kami”. terangnya

.
Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Manokwari Barnabas Dowansiba saat di konfirmasi mengatakan “Berdasarkan Berkas yang kemarin Kami terima, Kami akan Rasionalisasikan sesuai tempat tinggal dengan bukti lampiran Kartu Keluarga (KK) dari Orang Tua Murid”

.
Hal ini sesuai dengan Permendikbud 17 tahun 2017 intinya tentang Zonasi, dan yang perlu Kita perhatikan juga yaitu Sekolah-sekolah Swasta yang mana itu juga membutuhkan Siswa Baru”. ungkapnya

.
Bagaimana mungkin kalau semua inginnya di Sekolah Negri sedangkan Sekolah Swasta juga masih membutuhkan Siswa Baru. tukas Barnabas 

Terkait dengan terbatasnya Bangunan Sekolah Negri yang ada di Manokwari maka Kepala Dinas mengatakan akan di upayakan untuk ada pembangunan Sekolah di tempat yang wilayahnya masih belum ada Sekolah 

.
“Sebetulnya menurut peta Kami daerah Wosi itu perlu penambahan SMP Negri satu lagi,  tetapi persoalannya sekarang ini masalah tanah yang terlalu mahal. tetapi tetap Kita akan upayakan agar Anak-anak dapat Sekolah. ujarnya (NB) 

Tinggalkan Balasan